Senin, 15 April 2013

1888 Pembangunan Istana Maimoon

Miniatur Istana Maimoon


Pada tahun 1888, semakin berkembangnya kota Medan pada waktu itu, maka Sultan Deli: Sultan
Peletakan batu pertama pembangunan oleh Sultan Deli
Mahmoed El Rasyid Perkasa Alamsjah
Makmun Al Rasyid Perkasa Alamsyah pun berniat memindahkan pusat pemerintahannya dari Kampung Bahari ke Medan. Lahan tanah pertapakan kota Maksum bekas konsesi Mabar-Deli Tua menjadi tempat untuk pembangunan istana.

Pada tanggal 8 Zulhijjah 1306 H atau tepatnya tanggal 26 Agustus 1888, Sultan Makmun Al Rasyid Perkasa Alamsyah meletakkan batu pertama pembangunan Istana Maimoon. Menurut "Memorie Van Overgave" dari G.A Scherer - Residen Van Sumatra Oostkust (1886-1889) disebut bahwa Istana Maimoon didirikan dengan biaya Fl.1.000.000.

Arsitek yang mengerjakan Istana Maimoon ini adalah Kapten TH. Van Erp dari zeni Angkatan Darat KNIL yang juga banyak mendesain bangunan-bangunan besar di Batavia (Jakarta).

0 komentar:

Posting Komentar

Translate