Senin, 25 Maret 2013

1881 Departemen Store Seng Hap

Seg Hap 1881

Setelah Hotel de Vink dibangun, maka kesebelah kiri dari bangunan itu dibangunlah sebuah pusat perbelanjaan cina pertama jauh sebelum dibukaanya jalan kesawan. Pusat perbelanjaan itu bernama Seng Hap. Didirikan oleh Tan Tang Ho. Seng Hap didirikan pada tahun 1881 yang ciri bangunannya seperti pilar-pilar zaman Romawi yang masih eksis di daerah Kesawan (Jalan A. Yani) dibangun di tahun 1900. Pada masanya Pusat perbelanjaan ini sangat terkenal di Pantai Timur Sumatra.

Pada tahun 1918 Tan Tang Ho meninggal dunia dan dilanjutkan oleh anak lelakinya yang bernama Tan Boen An (1890-1946) sebagai direktur yang baru. Tan Boen An juga mulai aktif dalam bidang politik di tahun 1918 setelah pengunduran diri Tjong A Fie, dan terpilih sebagai anggota dewan kota yang mewakili masyarakat Tionghoa. (SP 16-7-1918) Tan Boen An kemudian melakukan lobi bagi penghapusan ricksjaw di Medan. (Wright 1909: 581,582; DC 24-3-1900).

Walaupun masih berdiri gagah, tapi sayang bangun ini sekarang hancur secara perlahan. 

2 komentar:

Translate