Kamis, 25 April 2013

1890 Onderneming Kala Hoen Pinang

Rumah Administrator Onderneming Kala Hoen Pinang 1900
Interor kantor van der Heer Rietbergh selaku Kepala
Administrator Ond.Kala Hoen Pinang 1895
Setelah Onderneming Padang Boelan, Amsterdam Deli Company membuka lahan perkebunannya di Landskep Arnhemia (Pancur Batu) afdeeling Deli. Perkebunan ini bernama Kala-Hoen Pinang, ada juga yang menyebutnya Kela Hoen Penang. 

Menurut catatan kolonial 1909, Onderneming ini mendapat tanah konsesi seluas 2043 bidang. Kala-Hoen berbatas langsung dengan perkebunan Arnhemia, Tuntungan, Kuta Limbaroe dan Gambir. 

Terdapat 2 buah sungai yang bertemu dihulu pangkal batas perkebunan ini, yaitu: Sungai Deli (Belawan) dikanan onderneming ini dan Lau Timbangan dikirinya.

Seorang Planter berpose di lahan perkebunan tembakau yang luas 1900
Pada tahun 1909 ini telah digarap tanah seluas 446m2 dari 5700m2. Jumlah kuli kontraknya sebanyak 1114 orang. Hasil yang diperoleh pada tahun itu sebanyak 3670 pikol tembakau.

Kuli Jawa dan Cina di Kala Hoen Pinang 1893
Berikut nama nama planter yang pernah menjabat sebagai Administrator di perkebunan Kala Hoen Penang: J.W.F. Cramerus, N.Wijgchel(1886), A.W.J.Wolff(1888), N.C.L.Holtius(1892), D.Stronck(1893), H.M.Pantekoek(1896).


0 komentar:

Posting Komentar

Translate